Tuesday, March 22, 2022

Cara Pakai dan Cara Memelihara Rice Cooker

Lama ga nge-blog euy, coba2 posting lagi ya, cara pakai rice cooker atau yang sekarang lebih kita kenal dengan sebutan Magic Com dimana sebutan tersebut sudah dipatenkan oleh salah 1 brand rice cooker terkemuka.

Pertama, usahakan untuk tidak mencuci beras di panci/teflon rice cooker anda, karena dapat menyebabkan terkikisnya lapisan teflon anti lengket yang bisa menyebabkan NASI MENJADI LENGKET di panci teflon anda saat nasi sudah masak nanti. Mencuci beras di teflon menyebabkan terjadinya gesekan antara beras dan teflon, itulah sebabnya seringkali teflon berubah warna atau baret/tergores padahal kita merasa tidak pernah melukai teflon tersebut dengan benda tajam. 

Kedua, dianjurkan untuk menjaga agar bagian dalam dari mesin rice cooker agar tetap KERING, air atau hawa lembab dapat MENGGANGGU kinerja mesin atau kelistrikan yang ada di dalam rice cooker anda. Selain itu,hal tersebut dapat menjadi penyebab timbulnya kerak dan karat pada rice cooker anda. Jadi pastikan sebelum anda menaruh panci/teflon anda kembali ke dalam mesin,pastikan bagian luar teflon tersebut KERING,dengan cara di lap kering terlebih dahulu

Ketiga, cucilah teflon anda dengan menggunakan spon busa, BUKAN SPON KAWAT. Menggunakan spon kawat memang bisa lebih cepat menghilangkan bekas sisa nasi yang menempel pada panci teflon rice cooker,namun sangat dapat menimbulkan lecet/goresan,yang dalam kurun waktu lama akan menyebabkan hilangnya lapisan teflon dan menyebabkan lengketnya nasi pada panci rice cooker anda

Keempat, sebisa mungkin jangan menggunakan cuk T pembagi listrik atau stop kontak lubang banyak untuk menancapkan aliran listrik rice cooker. Dari pengalaman kami menjual rice cooker, seringkali elemen PENGHANGAT dari rice cooker tidak berfungsi dengan baik saat berbagi colokan dengan barang elektronik lain yang memerlukan listrik lebih besar,seperti kulkas, blender, dan dispenser. Hal yang sering terjadi jika listrik terbagi adalah fungsi memasak normal berfungsi,namun fungsi penghangat terganggu. Kurang panas/ nasi basi kerap kali menjadi keluhan dari konsumen/pengguna yang membagi aliran listrik rice cookernya

Berikutnya, saya akan coba jelaskan cara memasak nasi menggunakan rice cooker.

Langkah awal yang harus kita lakukan adalah menakar beras yang akan kita masak. Gunakan takaran beras yang disertakan dalam paket pembelian rice cooker anda. Untuk perbandingan takaran air dan beras, gunakan rumus LEBIH SATU. Misalkan beras anda 1 gelas takar, maka air yang digunakan nanti untuk memasak adalah 2 gelas takar. Jika anda memasak beras sebanyak 2 gelas takar,maka air yang digunakan adalah 2+1= 3 gelas takar. Artinya, selalu lebihkan air sebanyak 1 gelas takar dibanding banyaknya beras yang anda akan masak. Tapi ingat, saat mengukur beras harus presisi setinggi ujung gelas takar, JANGAN berasnya mengGunung di gelas takar. Menakar beras menggunung dapat menyebabkan tidak pasnya hasil takaran saat memasak (karena menakar air tidak bisa menggunung, pasti air itu datar di gelas takar,hehe..)

Setelah anda menakar beras, cucilah beras tersebut terlebih dahulu di baskom atau mangkok atau di media cuci beras yang ada di skitar anda. Hilangkan kotoran2 yang melayang di air cucian beras anda. (tips: air cucian beras jangan dibuang, gunakan untuk menyiram tanaman, jadi subur lho).

Sesudah beras bersih, masukan beras ke panci teflon rice cooker, lalu masukkan air sesuai dengan rumus LEBIH SATU. Lalu tutup rice cooker dan tekan tombol COOK/ MASAK

Setelah itu kita tinggal menunggu tombol rice cooker berpindah secara otomatis ke WARM/penghangat. Jika posisi tombol sudah berpindah ke posisi warm maka itu berarti nasi anda sudah masak dan siap dikonsumsi. SELAMAT MENCOBA

Buat yang belum punya rice cooker atau mau ganti rice cooker bisa cek instagram kami ya di instagram Tabanan Elektronik atau whatsapp di 087762576682

2 comments:

Unknown said...

Boleh tukar tambah pak, megikom saya tutupnya dicuri orang....

Antony Gumi said...

tutupnya habis pak, ini ada cuk nya saja